Pages

Catatan Sepeda Motor 70 Tahun Indonesia Merdeka

Sudah 70 tahun indonesia merdeka, sejak diproklamasikan tanggal 17 Agustus 1945 oleh sang proklamator Bung Karno dan Bung Hatta. Saat itu kendaraan Roda dua yang berkeliaran di jalanan tanah air masih sangat-sangat sedikit. itu pun masih terbatas dimiliki oleh orang-orang kelas atas yang mampu membeli secara build up dari eropa. Motor memang bukan kebutuhan primer masyarakat saat itu. selain itu ada juga motor yang dibawa oleh sekutu untuk keperluan militer. seperti halnya Harley Davidson WLA 750cc. 

Sebelum 1945 telah ada beberapa distributor motor yang mengakomodir kebutuhan motor di indonesia, mereka memasukan motor dari Eropa dan Amerika seperti Norton, Excelsior, Harley Davidson, Indian, Brough, dan lainnya. pembelinya pun terbatas orang Eropa dan beberapa pribumi yang  memang sangat mampu seperti kalangan ningrat.

Namun di tahun kemerdekaan (1945) semua dimulai dari nol lagi. Dimulai tahun 1950 Indonesia mulai dilirik BMW perusahaan otomotif asal jerman sebagai pasar dengan memasukan R25 disusul R26 dan R27 yang sukses mencetak angka penjualan sampai ribuan. Selain itu banyak bermunculan importir umum yang memasukan motor ke dalam negeri seperti Ariel, BSA, AJS, Machless, DKW, dan lainnya.

Tahun 60 an Vespa sukses menjual variannya seantero tanah air, dimasa ini mulai lah masuk Honda, Suzuki, Yamaha dan Kawasaki. sejak itu pabrikan jepang terus mendominasi penjualan sepeda motor ditanah air dengan keunggulan harga yang relatif murah dan performa yang baik juga perawatan yang mudah.

sejak saat itu Indonesia telah terlena akan nikmat nya motor buatan luar negeri sehingga terlupakan untuk tidak membuat motor sendiri, padahal semua tahu bahwa sepeda motor merupakan angkutan utama di negara kita saat ini bahkan sampai waktu yang tidak ditentukan.

Tidak adakah usaha dari siapapun yang terlibat disini untuk dapat mewujudkan membuat pabrikasi sendiri motor dalam negeri? memang tidak mudah tetapi bukan tidak mungkin. sampai kapan pun tidak ada yang mengetahui ketergantungan rakyat terhadap sepeda motor. jika transportasi publik yang baik dan nyaman lebih sulit di wujudkan kenapa tidak kita membuatnya sendiri dan katakan tidak pada produk luar negeri. jika pemerataan penduduk sulit di realisasikan, jika pertambahan jumlah penduduk sulit dibendung, jika polusi telah melewati ambang batas, kenapa tidak kita mulai mengembangkan motor yang lebih baik untuk masa depan.

kita tidak perlu mengembangkan motor dengan mesin bakar 4 tak yang teknologinya telah diturunkan semua, bahkan telah ada motor dengan supercharger, teknologi motor dapat dikatakan telah sempurna bagi 4 tak. yang perlu dikembangkan adalah motor tanpa mesin bakar yang hemat energi dan tanpa polusi. 

Jaman mulai berganti saat kebutuhan sekunder telah menjadi kebutuhan primer. dapat dibayangkan jika saat ini sebuah keluarga tidak memiliki sepeda motor tentu akan menjadi kesulitan tersendiri, hal itu disebabkan buruknya transportasi umum yang tidak berkembang bahkan ketinggalan jaman. hanya motor lah yang dapat diandalkan oleh masyarakat di tanah air. menjadikannya alat transportasi utama di negeri ini. selama pemerintah tidak mengakselerasi moda transportasi yang baik bagi warganya.

  

  

  

No comments:

Post a Comment

Feed Leads Speed

Subscribe

Berlangganan Artikel, Silahkan Masukan Email anda:

Delivered by FeedBurner For Leadsspeed